Thursday 17 September 2015

SKRIPSI



Definisi skripsi adalah karya tulis ilmiah yang dibuat untuk menyelesaikan studi tingkat sarjana (S1) yang terdiri dari 50 sampai 75 halaman (dari Bab I hingga V, terakhir daftar pustaka) (Tim Penyusun Pedoman Penulisan Skripsi Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, 2012).


Skripsi mungkin adalah hal yang menakutkan untuk sebagian orang. Terlebih skripsi merupakan representasi kita sewaktu kuliah. Memang bisa dibilang benar, tapi tidak selalu benar. Bisa jadi sewaktu kuliah kita memang rajin, tetapi karena beberapa alasan, ketika menulis skripsi, ternyata tidak sebagus ketika kita kuliah sebelumnya.


Mungkin banyak yang bingung ketika sudah duduk di semester akhir. Apa yang harus dilakukan untuk memulai menggarap skripsi. Terlebih dibeberapa perguruan tinggi, skripsi merupakan tugas wajib sebagai syarat kelulusan. Sebenarnya yang dibutuhkan untuk memulai skripsi pertama adalah niat. Niat sangat penting karena itu adalah modal awal untuk memulai skripsi.


Kesempatan kali ini, Saya akan memaparkan tips memulai skripsi berdasarkan pengalaman Saya. Mungkin sebagian orang kurang cocok dengan cara saya memulai skripsi. Tetapi sebagian lagi mungkin cocok. Semoga tips memulai skripsi di bawah ini bermanfaat. Berikut adalah tips memulai skripsi:


Tips Memulai Skripsi 


1.     Jangan pernah takut

Skripsi itu cuma karya ilmiah, bukan calon mertua. Yang penting kita harus banyak baca buku, browsing, nanya ke orang lain. Tapi jangan dianggap enteng juga. Karena mengerjakan skripsi itu kayak orang hamil, banyak pantangannya. Kayak ga boleh ngomong sembarangan, bisa ketuah. Karena nanti pas seminar proposal skripsi dan sidang kita ga boleh gelagapan. Dan jangan lupa untuk saling membantu juga temen seperjuangan yang sama-sama ngerjain skripsi.



2.     Ini Skripsi bukan paper, harus mengandung masalah

Skripsi yang kita buat harus mengandung maslah ilmiah, dan penting untuk diteliti. Jangan kayak paper yang pembahasannya sederhana banget. Karena inti dari skripsi adalah sebuah karya ilmiah yang terdapat masalah dan dengan teori, metode, serta analisis tertentu, kita mendapatkan kesimpulan atas masalah utama yang terdapat di dalam skripsi.



3.     Mau Kualitatif apa Kuantitatif

Dalam skripsi, ada beberapa metode yang digunakan, yaitu kualitatif atau biasa disebuat kuali dan metode kuantitatif atau kuanti. Sebenernya kuali atau kuanti ada plus minus nya, tergantung kita maunya yang mana untuk menyelesaikan skripsi kita.



a.    Kalau kuali, plus nya kita ga harus ngerti matematika atau statistik, kita ga harus ngerti alat analisisnya kayak spss atau eviews. Tapi minusnya ketika saat siding skripsi, kita harus kuat metlit dan teorinya. Karena dalam penelitian kualitatif, penulis juga merupakan subjek penelitian, dan kita juga harus terjun langsung di lapangan. Kita juga harus baca banyak buku supaya teori yang kita gunakan kuat dan jadi bisa menyakinkan dosen penguji sidang skripsi agar skripsi kita bisa dipertahankan dalam sidang.

b.   Buat kuanti, plusnya kuanti itu melibatkan ilmu pasti kayak matematika dan statistik, jadi selama hasil penelitian skripsi kita significant dan sesuai sama hipotesis, ga bakal masalah ketika sidang, tapi kita juga harus bisa menginterpretasikan/menjelaskan angka-angka yang muncul. Kedengerannya sih bikin pusing, tapi kalau udah paham mah ini jauh lebih gampang dan sederhana daripada kualitatif. Minusnya ya kita harus paham dan suka sama matematika, statistik, dan juga harus bisa mengoprasikan spss atau eviews.



Menurut Dr. H. Abdul Malik, MM.(dosen pembimbing skripsi Saya) perbedaan kualitatif dan kuantitatif yaitu:

NO
Kualitatif
Kuantitatif
1
Tidak ada hipotesis
Ada hipotesis
2
Mencari hipotesis
Membuktikan hipotesis
3
Induktif
Deduktif
4
Meneliti yang sedang terjadi
Meneliti yang sudah terjadi
5
Pertanyaan: bagaimana
Pertanyaan: apakah/apa
6
Analisis Ilmiah
Statistik/spss/eviews



4.     Kemudahan mendapatkan data

Ini penting, jangan sampai kita mencari data yang nggak mungkin didapetin. Misal kita mau  meneliti moral hazard yang terjadi di perusahaan. Sampai sinetron tendangan si madun dapet piala Oscar pun, perusahaan gak akan mau ngasih, Karena itu merupakan rahasia dan dapur perusahaan. Atau kita mau meneliti tentang strategi suatu perusahaan, misal strategi pemasarannya. Dalam hal ini ada perusahaan yang mau, tapi ada juga yang tidak. Karena sebagian menganggap, strategi merupakan dapur perusahaan. Maka carilah data yang sifatnya bukan rahasia perusahaan. Karena banyak dalam kasus teman-teman Saya yang sedikit terlambat lulus dikarenakan sulitnya mendapatkan data untuk skripsi nya.



5.     Banyaknya Data

Dalam skripsi kita yang berupa penelitian kuantitatif, kita harus siap untuk mencari data yang banyak. Misal kayak kuisioner, laporan keuangan pertahun bahkan perbulan, data yang ada di bps (badan pusat statistik) atau lembaga lain. Untuk kualitatif, data memang gak sebanyak kuantitatif, tapi data harus bersifat mendalam dan rinci. Ini membutuhkan teori dan kepekaan kita sebagai peneliti.



6.     Hatamin buku metode penelitian

Skripsi itu penelitian kita, biar kita ngerti luar dalem soal penelitian, kita harus hatamin minimal 1 buku metode penelitian, bacanya dari awal dan berurut ya jangan lompat-lompat. Ini penting agar pemahaman kita tidak lompat-lompat dan agar kita semakin cepat mengerjakan skripsi nya.



7.     Jangan sekali-kali copy paste

Hargailah karya orang lain. Karena bikin skripsi itu butuh proses panjang, keringat dan air mata. Jangan seenaknya di copy paste ya skripsi orang. Kalau kita tertarik sama judul skripsi orang lain, gapapa kita angkat temanya itu. Dengan mengganti entah objeknya, atau subjeknya, atau metodenya. Kalau kayak gitu sih gak termasuk copy paste kok.



Inget, skripsi itu adalah tugas akhir. Tugas terakhir kita di kampus. Tugas yang ngebuktiin kita layak atau tidak menjadi sarjana. Jangan mudah menyerah, banyak doa, banyak nanya dan banyak baca. Yakin aja sama usaha dan doa kita selama ini. Semoga bermanfaat. Ayo Semangat Kerjakan Skripsi!!!



Oleh Bagus Sampurna



Like & Share

Monday 24 November 2014

Alesan Gue Cepet-cepet Semprop



Sekian lama ga nulis blog, mungkin tata cara menulis bebas gue jadi terlalu bebas, mohon dimaklumi.

Mungkin banyak yang nanya dan bertanya-tanya, ngapain sih lu cepet-cepet semprop (seminar proposal) skripsi? sok-sok an? gaya-gaya an? ya terserah orang bilang apa, gue ga peduli, it's my life, it's my rules.

Sebenernya banyak alesan kenapa gue cepet-cepet semprop. Mulai yang katanya ribet kalo ditunda-tunda, banyak halangannya kalo semester 8, dan lain-lain. Tapi alesan gue sebenernya lebih ke arah karena gue pengen bebas. Bebas dalam segala hal. Gue pengen bebas, bebas pergi kemana aja tanpa dilarang larang lagi, bebas ngapain aja, bebas beli apa aja. Karena kalo gue cepet semprop, cepet skripsi, cepet lulus, cepet kerja, dapet penghasilan dan dapet kebebasan. Kadang gue iri ngeliat temen-temen gue yang bebas kemana aja, ngapain aja, pulang jam berapa aja dan bebas ngerjain kerjaan di rumah. Tanpa diomelin, tanpa dibentak. Yah walaupun gue tau mungkin nyokap gue gitu artinya sayang, ya tapi kadang-kadang gue iri aja sama temen-temen gue.

Ok tanggal 19 november kemaren gue semprop, dan gue dapet banyak catetan revisian dari bu ela dan bu tini. Dan sampe sekarang pun belom gue colek. Mungkin bentar lagi gue colek supaya dapet acc dan langsung skripsi. Minta doanya aja ya





Tuesday 10 June 2014

Prosedur Penulisan Skipsi Prodi Muamalat

Langkah-langkah penulisan skripsi mungkin jadi hal yang sangat rumit bagi mahasiswa tingkat akhir. Tetapi jika kita mau berusaha mengerjakannya tanpa mengeluh, insya Allah bisa selesai dengan baik.
Kali ini gue akan men-share tentang prosedur penulisan skripsi dari A sampi Z. Yang kebetulan tulisannya memuat program studi yang sama kayak gue, prodi muamalat, fakultas syariah dan hukum, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Silahkan dibaca. Semoga bermanfaat.


Friday 23 May 2014

Alasan Jatuh Cinta

Cinta, sebuah kata yang sederhana tapi yang punya makna kompleks. Kadang kita mikir, harus gak sih kita punya cinta?

Tapi kadang kita mikir, kalo kita cinta sama seseorang, pasti karena sesuatu hal. Sebenernya penting gak sih harus ada alasannya?

Kita banyak denger, kalo cinta cuma karena ganteng atau cantik, berarti kita cinta karena nafsu.
Kalo cinta cuma karena dia baik, berarti kita cinta cuma karena kasian.
Dan kalo kita cinta karena dia perhatian, artinya kita cuma cinta karena terbiasa.
Dan mungkin masih banyak alasan lain dibalik kita cinta sama seseorang.

Sebenernya alasan-alasan itu cuma sesuatu yang semu. Kalo alasan itu ilang ya ilang juga cinta kita. Jadi kalo kita cinta sama seseorang dan kita gak tau alasannya atau tanpa alasan, itu lah cinta yang sebenarnya.

Wednesday 30 April 2014

Tips Sederhana Memulai Bisnis Online


sumber gambar: internetcopter.blogspot.com

Memulai Bisnis Online perlu diperhatikan tips agar tujuan bisnis kita tercapai dengan baik. Untuk itu gue coba memaparkan cara memulai bisnis online yang benar.

Perlu diperhatikan saat memulai bisnis Online:
1.   Tentukan Tema Bisnis yang akan Dijual
Tema sangat penting & merupakan pondasi awal memulai bisnis online. Tema tersebut bisa berupa kuliner,fashion, jasa, buku, & yang lainnya. Pilih tema yang sudah kita kuasai atau kita senangi. Penting agar tidak ikut-ikutan dengan orang lain, karena hal tersebut mungkin akan membuat kita bosan melanjutkan bisnis yang kita kerjakan.

2.   Produk yang akan Dijual
a.        Menjual Produk Sendiri
Produk sendiri bisa berupa yang kita buat sendiri, misal kuliner atau produk lainnya.


b.        Menjual Produk Orang Lain
Cara mendapatkan penghasilan dengan menjual produk orang lain yaitu:
·         - Mengikuti affiliate program
Dengan mengikuti program affiliate, kita hanya mempromosikan produk orang lain. Setiap barang yang terjual, kita akan memperoleh komisi. Besaran komisi berbeda-beda tergantung kebijakan perusahaan dimana kita mengikuti program affiliate tersebut.

c.            Menjual Produk orang lain yang sebelumnya telah kita beli secara offline
Cara ini merupakan perpaduan antara cara a & cara b. Yaitu dimana sebelum kita akan mem publish produk di internet, sebelumnya kita telah bekerja sama dengan pihak distributor untuk menyediakan produk yang akan kita jual nantinya.
Cara ini bisa dilakukan dengan cara:
·        - Dropship
·        - Menjadi Reseller
·        - Melakukan pembelian dari distributor setelah ada pesanan

3.   Mengawinkan antara Sumber Pendapatan dan Cara Promosi
a.    Sumber Pendapatan (source of income) adalah Cara kita untuk mendapatkan traffic atau pengunjung yang akan membeli produk yang kita jual.
Sumber Pendapatan Bisa melalui:
·         - Pay Per Click
·         - Pay Per Lead
·         - Pelelangan
·         - Menjual Produk sendiri
·         - Menjual Produk orang lain yang sebelumnya telah kita beli secara offline

b.    Cara Promosi (Traffic generation) adalah Teknik yang digunakan untuk mempromosikan atau mengenalkan website atau konten yang kita miliki agar calon pembeli atau pengunjung mau berkunjung ke website yang kita miliki.
Cara Promosi bisa melalui beberapa cara:
·         - Social Media Marketing (ex: twitter, facebook,etc.)
·         - Search Engine Optimization (ex: google, yahoo etc.)
·         - Email Marketing
·         - Mobile advertising
·         - Pay Per Click ads
Kita hanya butuh mengkawinkan antara satu sumber pendapatan dengan satu cara promosi.

*Misal kita akan mengawinkan antara:
menjual produk sendiri à Sosial Media Marketing  
Setelah kita menentukan tema, produk apa yang akan di jual, dan pemperoleh pasangan yang cocok antara sumber pendapatan dengan cara promosi, maka yang harus kita lakukan adalah mempersiapkan semuanya seperti biaya, konten, dan niat untuk menjalankan bisnis online.

Niat sangat diperlukan agar menjadi pebisnis yang sukses dan memiliki kebebasan waktu. Karena dengan berbisnis online, kita dapat melakukan aktifitas lainnya seperti sekolah, kuliah, bekerja sebagai karyawan dan lain-lain.

Friday 28 February 2014

Apa Itu bbmbiz(dot)com



Apa itu bbmbiz.com? Pertama kali gue lihat ada yang ngepost tentang bbmbiz.com di grup facebook. Karena penasaran jadi gue lihat dan gue coba bikin account nya.

bbmbiz.com yang gue liat, katanya cara kita dapet uang cuma copy dan paste trus dapet uang.

Di websitenya itukatanya begini "cara kerjanya hanya copy dan paste saja Anda dibayar Rp.25.000,-/Jobs"

Wah enak banget ya keliatannya, meskipun gue belum terlalu paham bisnis seperti apa yang dijalankan. Intinya pahami dulu seluk beluk bisnisnya, lalu putuskan mau bergabung apa tidak.

Sekian dulu deh, takunya jadi ngomong kemana-mana ntar takun kena UU ITE. hehehe :D

Bagi temen-temen yang ikut cari tentang perkembangan bbmbiz.com, tolong share ya.

Terima Kasih.


Wednesday 19 February 2014

So Sweet Email


Account Amazon gue gak bisa kebuka, eh lagi nyari-nyari email dari amazon, ngeliat email dari cewek gue yang dia kirim 17 November 2012, haha udah lama banget :D

Ini email So Sweetnya :*

Dear My Guardian Angel ♥ #bagussampurna ♥ (˘ ³˘)ε˘`)
At first i did not understand what i was feeling, everything changed and the sense of longing that was there, since you are present in every night in my bed, i knew something was happening to me, for a long time i experienced painful break up, and getting used to life without romance, and present you bring love heal my wounds, you're different that i thought . I fell in love with you, really love what they are, no doubt, but i've still always wait, i really fell in love with you, try to listen to what i wanted to say that so far it has been my long buried, i do not believe me poweriess to express what i'm feeling ! :') i always pray for God to your heart was always just for me, i just want God to always protect you wherever you are, and i just want you to be the last in my life, cause until whenever i'm afraid to lose you ! :'')
♥ 23 07 2011 ♥
(˘ ³˘)ε˘`) I'll always love you so much forever (˘ ³˘)ε˘`)
♥ BAGUS LOVE INDAH ♥

hehe so sweet ya, emang juara banget deh cewek gue si Indah (@indaah21) tembem :D